Wednesday 4 November 2015

Bahaya mendengkur saat tidur

Siapa yang menyangka bahwa kebiasaan yang dianggap sepele oleh kebanyakan orang ini ternyata mempunyai dampak buruk bagi kesehatan loh.



Mendengkur atau dalam istilah kedokteran disebut sleep apnoea terjadi akibat penyempitan saluran pernafasan yang mengakibatkan organ tubuh (jantung dan otak) bekerja dengan keras untuk menjalankan fungsinya. Bahkan dalam kondisi tertentu dapat menyebabkan kematian.
Itulah sebabnya mendengkur dalam jangka panjang dapat mengakibatkan berbagai penyakit.


Berikut beberapa penyakit yang disebabkan oleh sleep apnoea yang telah dirangkum dari berbagai sumber :

1. Tekanan darah tinggi 
Disaat seseorang mendengkur akan memicu tekanan darah menjadi tinggi, semakin keras dengkuran (semakin parah) maka semakin berat pula peningkatan tekanan darah.

2. Penyakit jantung
Mendengkur saat tidur dan tidak dirawat dengan baik, dapat mengakibatkan penyakit jantung. Hal ini dikarenakan denyut jantung yang tidak beraturan yang disebabkan kebiasaan mendengkur tersebut. penyakit jantung yang dapat ditimbulkan adalah penyakit jantung koroner, serangan jantung dan penyakit jantung kongestif. Sebuah penelitian di tahun 2006 yang diungkapkan dalam Journal of the American College of Cardiology menyebutkan bahwa sleep apnea bahkan mempengaruhi bentuk jantung seseorang. Jantung penderita sleep apnea membengkak dan menebal dindingnya di satu sisi, serta berkurang kemampuan memompanya.

3. Depresi
Orang yang sering mendengkur saat tidur, memiliki kemungkinan besar atau rentan mengalami depresi.

4. Stroke
Seseorang yang mengalami penyakit mendengkur ini mempunyai resiko lebih tinggi untuk terserang stroke. Ini disebabkan oleh Peningkatan kekentalan darah pada saat mendengkur (sleep apnea)

5. Diabetes
Berbagai penelitian menunjukan bahwa sleep apnea menjadi salah satu penyebab terjadinya diabetes. Ini disebabkan terganggunya metabolisme hingga tubuh tidak mentoleransi dan juga resisten terhadap insulin.

6. Obesitas
Mendengkur dapat meningkatkan berat bada seseorang, ini disebabkan oleh gangguan metabolisme, dan proses tidur yang terpotong potong menyebabkan perubahan hormon yang mengontrol nafsu makan.

7. Kematian
Menurut penelitian, orang yang terbiasa mendengkur saat tidur mempunyai resiko kematian lebih tinggi di bandikan mereka yang tidak mendengkur. Semakin parah mendengkur maka resikonya pun semakin tinggi.

8. kerusakan otak
Orang yang mengalami sleep apnea dapat beresiko mengalami kerusakan otak permanen. Kerusakan ini terjadi pada bagian otak yang berfungsi mengontrol ingatan, tekanan darah, dan emosi.

Jika anda sudah tau betapa berbahayanya kebiasaan mendengkur, sekarang anda perlu mengobatinya. Silahkan baca pada artikel Penyebab dan Cara mengatasi kebiasaan mendengkur.
Baca juga artikel tentang Tips Mengatasi susah tidur atau insomnia.
 



EmoticonEmoticon